• SMP AL FURQAN MQ
  • Be Different Be The Best

Pentingnya Bersosial Di Kalangan Pesantren Dan Umum

Sosial merupakan salah satu upaya dalam proses pemindahan ide dan gagasan dari masyarakat ke individu. Seutuhnya, dengan tindakan sosial di lingkup umum tertentu dapat meningkatkan pengetahuan dalam kepribadian, tingkah laku, sopan santun, aturan, dan identifikasi yang berlaku di masyarakat. Proses sosialisasi seharusnya ditumbuhkan sejak kecil. Misal seorang anak lahir dan mendapatkan kasih sayang oleh orang tuanya. Itu merupakan salah satu contoh sosial di lingkup keluarga. Barulah kita dengan bertambahnya usia dapat bersosial di lingkup yang lebih tinggi lagi.

Tujuan dari bersosial ialah agar setiap anggota baik individual maupun umum mengetahui nilai-nilai norma yang berlaku di lingkup yang ia pijak saat ini. Yang individu pun dapat mengendalikan fungsi kepribadian dirinya dengan melatih diri secara tepat di suatu anggota. Hal itu pun dapat memunculkan hak hidup yang tepat ditengah masyarakat. Dengan penghayatan dan kesadaran individu sehingga kelompok yang terlibat dalam individu itu dapat menerima mereka menjadi salah satu anggota dari mereka. Hal inilah yang dapat mempertahankan keutuhan masyarakat demi terwujudnya suatu tujuan yang amat diharapkan.

Manfaat dari bersosialisasi ialah dapat mengurangi stres secara individu. Mungkin hal ini tampak sepele diantara orang-orang lain. Tapi upaya ini pula dapat menumbuhkan rasa percaya diri pada seseorang yang mengalami tindakan sosial. Bahkan, orang yang melakukan tindakan sosial dapat mencegah dari berbagai penyakit mental. Salah satunya Demensia. Maka dari itu sosial sangatlah penting dalam menjaga kesehatan tubuh, mental, maupun pikiran.

Bersosial memiliki hal yang positif di dalamnya. Diantaranya dapat berpotensi memunculkan nilai dan norma baru dalam bermasyarakat. Upaya itu merupakan inti dari berbagai cabang upaya-upaya bersosial lainnya. Seperti kesetaraan dalam menindaki gender bahwa laki-laki dan perempuan memiliki hak asasi yang sama sebagai manusia. Dalam perbedaan tersebut dapat mengacu berkembangnya lembaga-lembaga yang dapat mendukung kesetaraan bersosial. Seperti meningkatnya pendidikan islam dan non Islam di antara masyarakat garis besar. Maka pihak beragama secara sadar menjaga kebebasan dalam beragama.

Tapi dari sekian banyaknya dampak positif bersosialisasi, terdapat sisi negatif di dalamnya. Adanya gejala sosial di sekitar berpotensi dapat menimbulkan kerusakan alam akibat tindak tiru yang tidak baik oleh seseorang. Kerapatan sosial yang hebat dapat mengakibatkan tiru meniru dari seseorang ke orang lainnya semakin tinggi. Seperti kerusakan kebun pisang akibat ulah remaja yang meniru video viral memukul pohon pisang hingga tumbang. Tak hanya itu, perilaku menyimpang juga kerap terjadi dalam bersosial akibat sumber daya manusia yang berkurang. Seperti terjadinya pencurian akibat tingginya tingkat kemiskinan suatu daerah. Hal ini dapat memicu konflik yang cukup berat dari individu ke individu yang lainnya. Akibatnya terjadinya perpecahan.

Sosial yang baik harus kita cerminkan sejak kecil. Sebagai bekal sosial yang lebih besar di masyarakat secara luas nantinya. Contoh sosial yang sering diremehkan oleh masyarakat tapi berdampak sangat besar adalah penggunaan sampah. Secara sadar atau tak sadar, sehari maupun sejam kita tak tau berapa barang yang berujung menjadi sampah kita gunakan setiap waktu. Dalam hal kecil membeli jajan di kantin. Kalian membeli nasi bungkus, minuman dingin berbungkus plastik, maupun jajanan ringan lainnya pada waktu istirahat. Selesai memakan dan meminumnya, apakah kalian membuangnya di tempat sampah? Nah, maka dari sinilah pentingnya mengingatkan teman yang sengaja maupun tak sengaja membuang sampah sembarangan. Tindakan tersebut merupakan salah satu upaya dalam bersosial di lingkup sekolah. Belum kita nanti terjun di masyarakat secara luas. Sosial merupakan langkah pertama untuk mewujudkan suatu tujuan yang diimpikan.

Di Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an ini, bersosial merupakan salah satu cerminan santri yang berkualitas. Tak mungkin santri saling mengenal tanpa adanya perkenalan terlebih dahulu. Tak ada buka bersama di dalam pesantren tanpa adanya persetujuan bersama. Santri yang baik merupakan cerminan dari santri yang benar. Sebaliknya, santri yang benar merupakan cerminan dari santri yang baik. Untuk saling melengkapi, maka perlu adanya interaksi dan selalu membaur demi terwujudnya santri yang baik dan benar.

 

 

 

Oleh : Aldan 9 ALQ

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
KETENTUAN PTS, PAS, DAN ASESMEN AKHIR JENJANG TAHUN AJARAN 2022/2023

Tepat hari ini, Rabu 1 Maret 2023. SMP Al-Furqan mengadakan apel pagi yang diikuti oleh seluruh siswa dan dewan guru. Apel berlangsung sejak pukul 07.00 hingga 07.20.  Apel yang di

01/03/2023 10:22 - Oleh Guru - Dilihat 982 kali
Perjalanan menuju Sang Kekasih

Bulan ini adalah bulan yang mulia, yakni bulan rajab. Dibulan rajab ini terjadi satu peristiwa luar biasa yaitu peristiwa isra’ dan mi’raj. Kita sebagai umat islam bias

20/02/2023 12:26 - Oleh Guru - Dilihat 293 kali
BUMI DATAR ??? INILAH JAWABAN AL-QUR'AN

  Sebagian besar warga bumi percaya bahwa planet yang mereka huni saat ini berbentuk bulat, Tapi sebagian besar juga percaya bahwa bumi itu datar. WHY??? Sejak duduk dibangku sek

14/02/2023 10:08 - Oleh Guru - Dilihat 4372 kali
TADDABUR DENGAN AL-QUR'AN??? MENGAPA TIDAK??

هٰذَا بَصَاۤىِٕرُ لِلنَّاسِ وَهُدًى وَّرَحْمَةٌ لِّقَوْمٍ يُّوْقِنُوْنَ ٢٠ Ini (Al-Qur’an) adalah pedoman bag

09/02/2023 10:25 - Oleh Guru - Dilihat 183 kali
Ilmu tajwid; HUKUM BACAAN MIM MATI DALAM ILMU TAJWID

Pada edisi kemarin kita telah membahas tentang hukum bacaan nun mati dan tanwin dalam hukum tajwid. Nah sekarang kita akan membahas hukum bacaan mim mati dalam hukum tajwid. Sebelum it

06/02/2023 11:05 - Oleh Guru - Dilihat 1041 kali
BERTAKWA? SEBERAPA PENTINGKAH ITU???

Betapa pentingnya bertakwa? Sehingga Allah mengulang-ulangnya didalam Al-Qur'an. Kita  sebagai umat muslim senantiasa menjadi tujuan utama untuk menggapai ketakwaan kepada Allah SW

04/02/2023 12:48 - Oleh Guru - Dilihat 158 kali
ALAM SEMESTA DALAM PERSPEKTIF AL-QUR'AN

Al-Quran merupakan istilah dari bahasa arab yang memiliki arti bacaan. Al-Qur'an adalah mukjizat terbesar Nabi Muhammad SAW yang diturunkan kepadanya secara berangsur-angsur melalui per

01/02/2023 14:20 - Oleh Guru - Dilihat 198 kali
AL-QUR'AN DAN ILMU? APA HUBUNGANNYA???

Al-Qur’an merupakan sebuah mukjizat yang luar biasa bagi kaum muslim, bagaimana tidak? Al-Qur’an diturunkan langsung oleh Allah kepada Nabi Muhammad melalui malaikat Jibril

01/02/2023 12:50 - Oleh Guru - Dilihat 214 kali
MENGENANG HARLAH 100 TAHUN NAHDLATUL ULAMA'

Sebentar lagi Nahdlatul Ulama’ akan menginjakan dirinya pada usia emasnya. 100 tahun sudah perjuangan dakwah islam dengan riwayat mahzab Ahlussunnah wal Jama'ah berlayar ditanah a

31/01/2023 12:27 - Oleh Guru - Dilihat 196 kali
Pentingnya Ikhlas dalam Beramal

Sesungguhnya kehidupan ini memang Allah ciptakan untuk menguji siapa diantara hambanya yang paling banyak dan paling baik dalam beramal. Beramal merupakan inti dari keberadaan manusia d

28/01/2023 12:59 - Oleh Guru - Dilihat 153 kali